Kamis, 31 Agustus 2017

Cara Merawat Peci Atau Songkok Agar Tetap Awet

Gangrotan - Cara Merawat Peci Atau Songkok Agar Tetap Awet

Peci adalah salah satu kategori pakaian yang digunakan untuk menutup kepala saat kita sholat pada umumnya, namun kini peci atau songkok ini sudah mulai digunakan dan sudah mulai memasyarakat, mulai dari mengaji, menghadiri walimah, menghadiri selamatan dan bahkan saat kita santai pun kita menggunakan peci.

Peci hitam sangatlah populer di Indonesia, mulai dari kalangan tingkat rendah smapai kalangan mentri bahkan presiden pun menggunakan peci hitam. Menggunakan peci hitam akan terkesan sopan dan elegan, karena warna dan bentuknya begitu sederhana namun membuat kita yang memakai akan begitu terhormat.

Cara Merawat Peci Atau Songkok Agar Tetap Awet

Cara Merawat Peci Atau Songkok Agar Tetap Awet

Dengan harga yang sangat terjangkau peci hitam ini banyak dimiliki umat muslim. Perkembangan model peci hitam sendiri juga sangat pesat, mulai dari peci hitam polos, peci hitam susun, dan peci hitam yang bermotif. Dari segi ukuran atu ketinggian pun bermacam-macam mulai dari ketinggian 6,7,8 bahkan sampai 15 cm pun ada.

Kita sebagai umat muslim laki-laki pasti sudah pernah memaikai peci hitam dan bahkan memilikinya lebih dari satu, namun terkadang kita tidak begitu memperhatikan perawatan peci yang kita punya, alhasil peci kita akan cepat rusak. Nah pada artikel kali ini saya akan memberikan tips Cara Merawat Peci Atau Songkok Agar Tetap Awet.

1. Hindarkan dari air

Peci hitam ini terbuat dari kain yang sangat halu, dan kain ini akan mudah rusak jika tekena air. Sudah bisa dipastikan setiap peci hitam didalamnya tertulis "anti air" atau "tahan air" kalau saya sendiri yang menafsirkan mungkin maksud dari kata itu adalah peci harus bebas dari air, diusahakan tidak terkena air,karena warna hitam akan cepat berubah menjadi merah.

2. Menjemur peci

Menjemur disini bukan berarti menjemur seharian sampai lama. Menjemur pecu cukup beberapa menit saja misalkan kita menjemurnya hanya 30 menit itu sudah bagus dengan posisi lubang diatas. Menjemur peci ini bertujuan agar dalam peci tidak mudah timbul jamur.

3. Simpan di temapat yang bebas debu

Bahan peci yang digunakan sangat mudah menyerap debu. Udara yang kotor akan lebih cepat membuat peci kita juga kotor. maka dari itu bersihkan secara berkala debu itu dari peci sobat.

4. Jangan melipat peci

Jangan pernah melipat peci hitam, karena peci hitam ini berbeda dengan peci atau kupluk putih yang hanya terbuat dari kain saja, namun peci hitam ini ada lapisannya agar terlihat kotak kaku. Nah jika sobat melipatnya makan peci akan cepat rusak.

Demikianlah artikel Cara Merawat Peci Atau Songkok Agar Tetap Awet, semoga dengan adanya artikel ini peci sobat bisa lebih awet dan bermanfaat.



Lihat Artikel Lain :




EmoticonEmoticon