Gangrotan - Cara Membuat Jus Alpukat Cepat dan Segar
Alpukat merupakan salah stau buah yang identik berwarna hijau dan biji yang besar. Berbicara buah Alpukat sendiri memiliki banyak manfaat yang bisa kita ambil, disamping untuk dikonsumsi yang rasanya begitu segar. Manfaat dari buah ini bisa untuk kecantikan seperti untuk masker wajah, memutihkan dan menghaluskan wajah, dan bisa untuk mengobati penyakit jantung. Disamping itu buah Alpukat juga bisa digunakan untuk diet.
Dengan segudang manfaat dan rasa yang khas, buah Alpukat ini juga bisa kita buat menjadi minuman yang sangat segar yaitu jus Alpukat. Minuman jus Alpukat ini sangat cocok diminum pada suasana yang panas sehingga terasa begitu segar.
Cara Membuat Jus Alpukat Cepat dan Segar
Perpaduan antar buah Alpukat yang enak ditambah dengan es serta gula akan menjadikan jus Alpukat ini banyak digemari masyarakat kita. Nah pada artikel kali ini saya akan berbagi tips yang sangat sederhana bagaimana Cara Membuat Jus Alpukat Cepat dan Segar.
Bahan :
1. Siapkan 2 buah alpukat yang sudah matang
2. 2 sdm gula putih
3. 2 sachet susu kental manis putih
4. es batu secukupnya
Cara Membuat Jus Alpukat :
1. Ambil buah Alpukat lalu dibelah menjadi dua bagian dan buang biji alpukat dan ambil daginya, agar tidak pahit.
2. Masukkan ke dalam blender
3. Masukkan susu kental manis putih dan gula ke dalam blender
4. Blender buah alpukat, susu dan gula
5. Setelah dirasa halus tuangkan ke dalam gelas yang sudah siap
6. Masukkan es batu kedalam gelas lalu tuang juas alpukat kedalamnya
7. Jus Alpukat siap untuk dinikmati
Demikianlah artikel Cara Membuat Jus Alpukat Cepat dan Segar, semoga bermanfaat.
Lihat Artikel Lain :
EmoticonEmoticon